Pembentukan asam amino
atau sintesis protein ditentukan oleh gen atau DNA. Proses tersebut
sangat berkaitan dengan ekspresi gen. Apa itu ekspresi gen? Ekspresi gen
adalah proses penerjemahan informasi di dalam gen (kode genetik) menjadi
urutan asam amino yang terjadi selama sintesis protein. Proses ekspresi gen
melalui dua tahap, yaitu:
I.
Transkripsi (berlangsung
di nukleus)
Proses
pencetakan urutan rantai nukleotida pada DNA untuk menjadi dRNA (disebut juga
mRNA). Pada tahap ini, kode-kode genetik yang secara berurutan terdapat pada
rantai nukelotida akan di salin dan dicetak mengikuti urutan yang ada sehingga
terbentuklah dRNA. Namun, ketika proses pencetakan terjadi, basa nitrogen Timin
(T) pada DNA akan dikode menjadi Urasil (U) pada RNA.
Pada DNA
|
Kode genetik
Akan menjadi
|
Pada RNA
|
Adenin (A)
|
Timin (T)
| |
Timin (T)
|
Urasil (U)
| |
Guanin (G)
|
Sitosin (C)
| |
Sitosin (C)
|
Guanin (G)
|
Rantai
DNA yang ditranskripsi disebut sense sementara rantai DNA yang tidak
ditranskripsi disebut antisense.
Tahap
proses transkripsi:
1. Inisiasi
(Permulaan)
Dimulai dari promoter yang
menentukan tempat dimana RNA polimerase melekat.
2. Elongasi
(Pemanjangan)
RNA polimerase membuka
pilinan ganda DNA. Selama proses ini, RNA berdatangan dan mencetak urutan
rantai nukleotida sehingga terbentuklah rantai dRNA. Setelah proses sintesis
dRNA selesai, DNA terbentuk kembali dan RNA terlepas dari cetakannya.
3. Terminasi
(Pengakhiran)
Proses pencetakan akan
selesai setelah sampai pada terminator. Terminator adalah urutan DNA yang
berfungsi menghentikan transkripsi.
II. Translasi (berlangsung di sitoplasma)
dRNA yang
terbentuk yang dibaca secara tiga-tiga disebut juga kodon, dimana kodon
akan mendiktekan jenis asam amino yang sebelumnya sudah dikode pada tahap
transkripsi untuk sintesis protein. Proses ini disebut proses translasi. Proses
translasi sangat berkaitan dengan dRNA dan tRNA.
tRNA
dibentuk di dalam nukleus, tetapi menempatkan diri di dalam sitoplasma. tRNA
merupakan RNA terpendek dan bertindak sebagai penerjemah kodon dari dRNA serta
mengikat asam-asam amino di dalam sitoplasma yang akan disusun menjadi protein
dan mengangkutnya ke ribosom. Bagian tRNA yang berhubungan dengan kodon
dinamakan antikodon.
Pertama-tama,
dRNA bergerak keluar
nukleus menuju ribosom yang ada di sitoplasma dan “dibaca” oleh tRNA. Satu pe satu asam amino berikatan dengan triplet antikodon (tiga
basa dalam tRNA) sehingga membentuk polipeptida.
Berikut
adalah tabel triplet kodon:
Tahapan dalam translasi:
1. Inisiasi
Ribosom kecil mengikatkan
diri pada dRNA dan tRNA. Di dekat pelekatan, ada kodon start AUG untuk memberi
sinyal dimulainya proses translasi.
2. Elongasi
tRNA membawa asam amino
menurut kode genetik yang dibutuhkan menempelkan antikodonnya ke kodon yang
sesuai yang terdapat pada dRNA. Asam amino-asam amino terbentuk dan berikatan
dengan asam amino metionin (hasil kodon start AUG). rRNA yang berasal dari
ribosom besar berfungsi sebagai enzim yang mengkatalis pembentukan ikatan
peptida yang menggabungkan asam amino yang dibawa tRNA membentuk polipeptida.
Lalu tRNA melepaskan diri dari dRNA setelah menerjemahkan kodon menjadi asam
amino. Lalu tRNA keluar dari ribosom.
3. Terminasi
Proses elongasi akan
berhenti ketika proses tersebut mencapai stop kodon ketika mencapai kodon UAA,
UAG, atau UGA. Polipeptida yang terbentuk terlepas dari ribosom.
GAMBARAN PROSES TRANSKRIPSI DAN TRANSLASI SECARA
SINGKAT:
TRANSKRIPSI:
TRANSLASI:
SOAL INDIKATOR 30
1. Fase-fase
sintesa protein:
i.
RNAd meninggalkan inti menuju ribosom
ii.
RNAt mengikat asam amino yang sesuai
iii.
RNAd dibentuk di dalam inti oleh DNA
iv.
Asam amino berderet sesuai dengan urutan kode genetik
v.
Pembentukan protein yang diperintahkan
Urutan yang sesuai dengan sintesa protein adalah...
A.
3, 2, 1, 4, 5
B.
1, 2, 3, 4, 5
C. 3, 1, 2, 4, 5
D.
5, 4, 1, 2, 3
E.
2, 3, 4, 1, 5
Pembahasan:
Sintesa protein berlangsung dua tahap yaitu
transkripsi dan translasi. Pada tahap transkripsi akan dibentuk RNAd oleh DNA
di dalam inti. Selanjutnya RNAd yang terbentuk akan meninggalkan inti menuju
ribosom. Setelah RNAd berada pada ribosom maka RNAt akan mengikat asam amino
yang sesuai dengan kode genetik yang dibawa RNAd. Asam amino tersebut akan
berderet-deret sesuai dengan urutan kode genetik. Setelah selesai terbentuk
polipeptida yang diharapkan sesuai dengan perintah pembentukan protein.
2. Diketahui rantai
antisense sebagai berikut :
CAT - CGA - AAT
Apabila terjadi transkripsi maka urutan basa nitrogen
RNAd yang terbentuk adalah....
A.
GTA GCT TTA
B.
GTU GTC TTU
C.
CUA CGU UUA
D.
CAU CGA AAU
E.
GUA GCU UUA
Pembahasan:
Rantai DNA terbentuk dari dua untai rantai yaitu
rantai antisense dan rantai sense. Rantai sense memiliki basa nitrogen yang
saling berpasangan dengan basa nitrogen rantai antisense. Basa nitrogen purin
akan berikatan dengan akan berikatan dengan pirimidin melalui ikatan hydrogen.
Adenin akan berikatan dengan timin melalui dua ikatan hydrogen(A dengan T),
sedangkan sitosin akan berikatan dengan guanine melalui tiga ikatan hydrogen(C
dengan G). pada soal diketahui rantai antisense dengan urutan basa nitrogen
berikut.
Rantai antisense : CAT
CGA AAT .
Maka urutan rantai sensenya adalah GTA CGT
TTA
Selanjutnya apabila terjadi transkripsi membentuk RNAd
maka basa nitrogen pada rantai sense akan dicetak menjadi RNAd. Guanine akan
dicetak menjadi pasangannya yaitu sitosin (G à C), begitu pula sebaliknya
sitosin menjadi guanine (C à G), timin
menjadi adenin (T à A), dan adenin
menjadi urasil (A à U). Maka urutan
basa nitrogen yang diperoleh sebagai berikut.
Rantai sense : GTA
CGT TTA
RNAd : CAU
CGA AAU
3. Perhatikan proses
sintesis protein berikut!
Bagian X, Y, dan Z secara berturut-turut adalah....
A.
translasi, polipeptida, dan transkripsi
B.
translasi, RNAd, dan transkripsi
C.
RNAd, translasi, dan transkripsi
D.
transkripsi, polipeptida, dan translasi
E.
transkripsi,
RNAd, dan translasi
Pembahasan:
Proses sintesis protein terjadi melalui dua tahap
yaitu transkripsi dan translasi. Transkripsi merupakan proses pencetakan DNA
menjadi RNAd. Transkripsi ditunjukkan oleh huruf X dan akan menghasilkan RNAd
yang ditunjukkan huruf Y. Sementara itu, translasi merupakan proses
penerjemahan RNAd menjadi asam amino (protein). Translasi ditunjukkan oleh
huruf Z.
4. Tahap pertama
dari sintesis protein adalah DNA mentranskripsi RNA duta.Tahapan berikutnya:
1. RNAT membawakan asam amino sesuai kodon
2. RNAD pergi ke ribosom
3. RNAt mentranslasi kodon
4, Asam amino berderet-deret di ribosom
5. Protein yang diinginkan telah tersusun
Urutan tahapan yang benar adalah....
A.
1,3,2,4, dan 5
B.
2,1,3,4, dan 5
C.
2,3,1,4, dan 5
D.
3,1,2,4, dan 5
E.
3,2,1,4, dan 5
Pembahasan:
Tahapan yang terjadi pada sintesis protein yang
pertama adalah DNA mentranskripsi RNAd. Selanjutnya, RNAd akan pergi menuju
ribosom. Kemudian RNAt akan nembawa asam amino sesuai kodon. RNAt tersebut akan
mengaitkan diri pada RNAd sehingga terjadi peristiwa translasi kodon hingga
terbentuk asam amino yang berderet-deret di ribosom. Akhirnya protein yang
diinginkan terbentuk.
5. Perhatikan
diagram sintesis protein berikut:
Peristiwa yang terjadi pada nomor 1 adalah....
A.
translasi, pencetakan ARND oleh ADN
B.
transkripsi, duplikasi ADN
C.
transkripsi,
pencetakan ARND oleh ADN
D.
translasi, penerjemahan ARND oleh ARNt
E.
replikasi, duplikasi ADN
Pembahasan:
Proses sintesis protein terdiri atas dua tahap, yaitu
transkripsi dan trasnlasi. Pada gambar soal peristiwa yang terjadi di atas
garis putus-putus adalah peristiwa transkripsi (nomor 1) dari ADN membentuk
ARNd (nomor 2). Peristiwa transkripsi berlangsung di dalam nucleus. Selanjutnya
ARNd yang terbentuk akan menuju ribosom dam mengalami peristiwa translasi
(nomor 3). Trasnslasi merupakan proses penerjemahan kode yang dibawa ARNd oleh
ARNt (nomor 4) menjadi asam amino (nomor 5) yang berjajar membentuk urutan
sesuai kode yang dibawa ARNd sehingga terbentuk protein.
6. Berikut ini
adalah beberapa kodon dengan asam amino yang diikatnya.
Kodon
|
Asam amino
|
CAA
|
Glutamin
|
CCU
|
Prolin
|
AUC
|
Isoleusin
|
UCU
|
Serin
|
Bila urutan asam amino yang terbentuk adalah prolin,
isoleusin, glutamine, dan serin, maka urutan basa nitrogen dari DNA sense
adalah ….
A.
UAG, GGA, CAU, AGA
B.
UAG, GGA, CAT, AGA
C.
GGA, TAG, GTT,
AGA
D.
TAG, GGA, CAU, AGA
E.
ATC, CCT, GTA, TCT
Pembahasan:
Jika asam amino yang terbentuk adalah
prolin-isoleusin-glutamine-serin maka rantai tRNA nya adalah CCU - AUC - CAA -
UCU. Sehingga rantai DNA sensenya adalah GGA - TAG - GTT - AGA.
7. Berikut ini
adalah tahapan-tahapan sintesis protein.
1) RNA-d
meninggalkan DNA menuju sitoplasma
2) DNA
melakukan transkipsi membentuk RNA-d
3) Asam
amino berderet saling berikatan
4)
Terbentuk polipeptida
5) RNA-t
membawa asam amino yang sesuai kodon
Urutan pada fase translasi adalah ….
A.
1)-2)-4)
B.
1)-3)-4)
C.
2)-1)-4)
D.
3)-4)-5)
E.
5)-3)-4)
Pembahasan:
Nomor 1 dan nomor 2 adalah fase pada transkripsi.
Sementara nomor 3, 4, 5 adalah fase translasi. Sehingga nomor 1 dan 2 sudah
pasti salah. Ketika fase translasi terjadi, tRNA akan membawa asam amino sesuai
kodon. Lalu asam amino-asam amino yang berderet saling berikatan membentuk
polipeptida.
8. Sintesis protein
memasuki tahap terminasi apabila ribosom telah bertemu kodon yang berfungsi
sebagai penanda bahwa sintesis protein harus dihentikan. Kodon yang dimaksud
adalah ….
A.
UAC
B.
UGC
C.
CGU
D.
UAG
E.
GAU
Pembahasan:
Proses elongasi akan berhenti ketika proses tersebut
mencapai stop kodon ketika mencapai kodon UAA,UAG, atau UGA. Sehingga
jawabannya UAG.
9. Jika pada rantai
DNA sense terdiri atas basa nitrogen TAC CGT GCA maka basa nitrogen pada RNA-t
adalah....
A. AUG
GCA CGU
B. ATG GCA CGT
C. AGU GUA UGA
D. ACG GAA CGU
E. UAC CGU GCA
Pembahasan:
Pembahasan:
Pada rantai DNA sense yang terdiri atas basa nitrogen
TAC CGT GCA akan diubah menjadi basa nitrogen pada tRNA dimana Adenin (A) akan
dikode menjadi Urasil (U) , Timin (T) akan dikode menjadi Adenin (A), sementara
Sitosin (C) akan dikode menjadi Guanin (G), dan Guanin (G) akan diubah menjadi
Sitosin (C). Sehingga pada rantai tRNA terbentuk AUG GCA CGU.
10. Perhatikan skema sintesis protein di bawah ini.
Berdasarkan carta di atas, proses nomor 1 adalah....
A. Translasi
B. Transkripsi
C. Inisiasi
D. Terminasi
E. Elongasi
Pembahasan:
Proses sintesis protein berlangsung dalam dua tahap,
yaitu transkripsi dan translasi. Transkripsi merupakan proses pembentukan RNAd
dari DNA. Pada peristiwa nomor 1 menunjukkan peristiwa transkripsi. Rantai DNA
akan terbuka menjadi dua rantai yaitu rantai sense dan antisense. Enzim RNA
polymrase menambahkan nukleotida dari molekul RNA yang sedang tumbuh di
sepanjang rantai DNA. Setelah sintesis selesai maka rantai DNA akan bergabung
kembali ke bentuk semula. Selanjutnya, peristiwa nomor 2 menunjukkan proses
tranlasi dimana kode-kode yang dibawa oleh RNAdakan diterjemahkan menjadi
polipeptida.Adapun inisiasi, elongasi, dan terminasi merupakan tahapan tahapan
yang terjadi pada transkripsi dan translasi.
11. Sepotong rantai
DNA mempunyai urutan basa sebagai berikut:
Bila terjadi transkripsi, urutan basa pada RNAd
adalah....
A. AUG - GCU - GAG
B. UAC
- CGA - CUC
C. TAC - CGA - CTC
D. UAG- GCU - GUC
E. AUC- CGU- CUC
Pembahasan:
Proses transkripsi merupakan pembentukan dRNA dari
DNA. Rantai DNA akan terbuka menjadi rantai sense dan antisense. Basa nitrogen
pada rantai sense akan diterjemahkan dari sitosin menjadi guanin (C-->G),
guanin menjadi sitosin (G -->C), timin menjadi adenin (T-->A), dan adenin
menjadi urasil (A-->U). Pada soal menunjukan rantai sense (cetakan) memiliki
basa nitrogen ATG GCT GAG akan diterjemahkan menjadi UAC CGA CUC.
12. Sintesis protein
disusun oleh dua tahapan yakni tahapan transkripsi dan translasi. Keduanya
memiliki mekanisme sebagai berikut.
Transkripsi
|
Translasi
| |
A
|
Proses mengikat basa nitrogen
|
Menyusun basa nitrogen menjadi tiga titik basa
berupa kodon
|
B
|
Melibatkan rantai antisense pada DNA untuk mencetak
RNAd
|
Terjadi pengikatan asam amino yang larut dalam
plasma
|
C
|
Proses mencetak
RNAd
|
Proses
menerjemahkan urutan basa molekul RNAd ke dalam urutan asam amino polipeptida
|
D
|
Berperan dalam pembentukan protein dari asam amino
|
Berperan membentuk enzim-enzim
|
E
|
Memerlukan basa nitrogen adenin, timin, guanin, dan
sitosin
|
Memerlukan basa nitrogen adenin, timin, guanin,
sitosin
|
Pembahasan:
Proses sintesis protein berlangsung melalui dua tahap
yaitu transkripsi dan translasi. Transkripsi merupakan proses pencetakan RNAd,
RNAt, dan RNAr dari DNA. Sementara itu, translasi merupakan proses
menerjemahkan urutan basa molekul RNAd ke dalam urutan asam amino polipeptida.
13. Perhatikan
tahapan-tahapan sintesis protein berikut.
1) Elongasi
2) Termominasi
3) Inisiasi
4) Terminasi
Urutan tahapan yang benar saat translasi terjadi
adalah.....
A.
2-3-4
B.
3-1-4
C.
4-3-2
D.
2-1-3
E.
4-1-3
Pembahasan:
Tahapan secara berurutan pada proses translasi adalah
inisiasi (permulaan), elongasi (pemanjangan), dan terminasi (pengakhiran).
14. Tahapan-tahapan
yang terjadi pada proses sintesis protein adalah....
A. Eliminasi dan
translasi
B. Translasi dan
adisi
C. Transkripsi
dan Translasi
D. Eliminasi dan
transkripsi
E. Adisi dan
Transkripsi
Pembahasan: Tahapan-tahapan yang terjadi pada proses sintesis protein adalah tahapan transkripsi lalu translasi. Tahapan transkripsi adalah proses pencetakan urutan rantai nukleotida pada DNA untuk menjadi dRNA (mRNA), sementara tahapan translasi adalah proses dimana kodon akan mendiktekan jenis asam amino yang sebelumnya sudah dikode pada tahap transkripsi untuk sintesis protein.
15. Urutan
basa nitrogen dari rantai DNA sense berikut: GCA TTC AGC TAT. Proses
transkripsi yang dilakukan oleh DNA akan membentuk basa nitrogen pada RNAd yang
terdiri dari...
A.
CGU
AAG UCG AUA
B.
CGT AAG TCG ATA
C.
GCA TTC AGC TAT
D.
GAC TCT TCG TUA
E.
GCA UUC AGC UAU
Pembahasan:
-
DNA sense => RNAt (antikodon), T
diganti U.
-
DNA antisense => RNAd (kodon), T
diganti U.
Urutan basa nitrogen dari rantai DNA
sense berikut: GCA TTC AGC TAT. Proses transkripsi yang dilakukan oleh DNA akan
membentuk basa nitrogen pada RNAd yang terdiri dari CGU AAG UCG AUA.
No comments:
Post a Comment